Jakarta, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Koordinator Divisi Penindakan Bawaslu Ratna Dewi Pettalolo memaparkan hingga Selasa 14 Juli 2020 Bawaslu telah memeriksa 812 dugaan pelanggaran dalam Pilkada Serentak 2020.
Pengawasan verifikasi faktual (Verfak) Bakal Calon Perseorangan dilaksanakan selama 14 hari, dari tanggal 24 Juni -hingga 12 Juli 2020, hari ini melalui konferensi pers Bawaslu beberkan hasil pengawasan verfak dan Pemetaan PengawasanDaftar Pemilih Pemilihan Serentak Tahun 2020.